Warning: session_start(): open(/home/beritaterbaruid/public_html/src/var/sessions/sess_876acf3548f56fec02087de4ec1a007b, O_RDWR) failed: No space left on device (28) in /home/beritaterbaruid/public_html/src/bootstrap.php on line 59

Warning: session_start(): Failed to read session data: files (path: /home/beritaterbaruid/public_html/src/var/sessions) in /home/beritaterbaruid/public_html/src/bootstrap.php on line 59
Bayern-PSG, Duel Tim Tertatih-tatih di Pentas Eropa - BeritaTerbaruID

Bayern-PSG, Duel Tim Tertatih-tatih di Pentas Eropa

1 month ago 4
ARTICLE AD BOX
Di Liga Champions, Bayern belum meraih hasil optimal. Mereka baru meraih enam poin dari empat laga dan di posisi ke-17. Namun, di Bundesliga, Bayern tampil sangat perkasa dan kini di puncak klasemen dengan 29 poin.

PSG juga berada dalam situasi yang sama. Di ajang Ligue 1, mereka di puncak klasemen dan belum pernah kalah. Namun di ajang Liga Champions, Marquinhos dan kawan-kawan di posisi ke-25 dengan empat poin dari empat laga.

Dalam lima pertemuan terakhir kedua tim, semua terjadi di Liga Champions. Bayern lebih dominan, dengan empat kemenangan, termasuk di final Liga Champions 2020, dan hanya sekali kalah. Bayern juga hanya kebobolan dua kali dalam periode itu.

Pada fase grup model lama, Bayern, yang juara Liga Champions enam kali itu, memiliki rekor 40 pertandingan tanpa terkalahkan, dengan catatan 36 kemenangan dan empat kali imbang. Kekalahan terakhir Bayern di fase grup terjadi pada 2017, yakni saat takluk 0-3 dari PSG. Pada musim ini, selain dari Barcelona, Bayern juga kalah 0-1 saat melawat ke markas Aston Villa di Liga Champions. 

Thomas Mueller tahu, PSG, yang masih bermain melawan Manchester City, akan berusaha keras memperbaiki penampilan setelah mengawali penampilan di Eropa dengan kurang maksimal.

“Posisi PSG di klasemen tidak merefleksikan penampilan mereka. Mereka adalah tim super dengan pemain-pemain individu super. Banyak hal yang dipertaruhkan. Saya senang ini laga kandang,” kata Mueller.

Kekalahan PSG dari Bayern pada final 2020 masih menjadi jarak terdekat tim Prancis itu untuk meraih gelar Liga Champions.

Secara kolektif, Bayern dan PSG memenangi 21 dari 24 gelar di kompetisi domestik masing-masing. Keduanya juga memiliki kebiasaan saling mengungguli di kancah Eropa.

“Di Liga Champions, Anda seperti merasa bahwa kami pasangan yang menikah,” kata CEO Bayern Jan-Christian Dreesen.

Lini serang PSG akan berharap dapat merepotkan Bayern yang tidak diperkuat dua gelandang bertahan Aleksandar Pavlovic and Joao Palhinha. PSG berpeluang memberikan level ancaman lebih mematikan.

Bek Bayern Dayot Upamecano tahu pasti apa yang dapat ditawarkan oleh dua rekan setimnya di timnas Prancis, Ousmane Dembele dan Bradley Barcola.

“Ini pertandingan penting bagi kami. Jika Anda melihat klasemen, (pertandingan) ini tidak hebat, kami tidak di posisi yang semestinya,” kata Upamecano. ant

Perkiraan Susunan Pemain
Bayern Munchen (4-2-3-1): Neuer; Laimer, Upamecano, Kim, Davies; Kimmich, Goretzka; Olise, Musiala, Gnabry; Kane. Pelatih: Vincent Kompany.
PSG (4-3-3): Donnarumma; Hakimi, Marquinhos, Pacho, Mendes; Zaire-Emery, Vitinha, Neves; Dembele, Asensio, Barcola. Pelatih: Luis Enrique.

Lima Laga Terakhir
09/03/23 Bayern 2-0 PSG
15/02/23 PSG 0-1 Bayern 
14/04/21 PSG 0-1 Bayern 
08/04/21 Bayern 2-3 PSG
24/08/20 PSG 0-1 Bayern
Read Entire Article